Yeaaaaay |
Upssss salah kakak, itu mah semboyan Spartan bukan Klasse H -__-.
Intinya Klasse H itu adalah kelas yang sangat sangat sangat kompak dan menggemaskan dari kelas-kelas lain di jurusan PB Jerman angkatan 2011 (menurut anak-anak Klasse H).
Ya, jadi hari Rabu, 8 Januari 2013 kemarin, Klasse H trip to Pantai Pok Tunggal!!!! Yeaaaaay! Tapi gak semuanya bisa ikut, mungkin karena lagi fokus UAS kali ya, jadilah yang ikut itu gue, Zen, Frino, Arkun (Spartan), Aven, Choni (The Jabs (tapi kurang Ayu)), Martha, Tika, dan Caca (The Girls (tapi tanpa Rahma)). Padahal trip ini direncanakan tanpa matang, yaitu pada saat ngobrol-ngobrol biasa di kelas dan mengetahui kalau hari Rabu kita gak ada UAS, jadilah si Zen mengusulkan untuk pergi trip ke Pantai Pok Tunggal. Pantai Pok Tunggal terletak di Kecamatan Tepus, Wonosari, DIY. Sekitar 20 km sebelah timur Pantai Indrayanti.
Di hari H nya kita semua kumpul di depan gedung C13 FBS UNY. Rencana berangkat jam 8 pagi, tapi jadi ngaret gara-garanya ada yang kesiangan, parah tuh orang kesiangannya yang akhirnya kita baru berangkat jam 9 pagi, dan orang yang kesiangan itu adalah GUE! *digebukin massa*. Berangkatlah kita, yang ikut ada 9 orang dengan 5 motor.
Di tengah perjalanan cuaca masih cerah sekale. Tapi di setengah lebih sedikit, hujan mengguyur kota Wonosari dan sekitarnya. Byurrrrrr deras lho, sampai jalan-jalan yang kami lalui banyak aliran airnya. Alhamdulillah dengan kecepatan 40-60 km/h kita sampai dengan selamat di depan pintu masuk ke arah pantai. Ini baru pintu masuk lho. Iya. Kita harus melewati jalan bebatuan untuk menggapai Pantai Pok Tunggal selama sekitar 15 menit. Dan itu bikin tangan keram, diguyur hujan + jalan rusak, great man.
Akhirnya dengan susah payah sampai juga kita di pantainya. Dan itu ombaknya geudeee karena masih hujan dan angin lumayan
besar. Tapi yang datang ke pantai bukan kita doang, ada sekitar 3 mobil dan 10 motor sebelum kita. Bahkan ada pasangan pacar yang bermain-main di ujung pantai, edan itu orang gak takut dimakan ombak apa yak.
Neduh di warung |
Gue gak sabar dan langsung aja gue turun ke laut buat berenang walau masih gerimis. Diikuti juga sama teman-teman yang lain, tapi gak sampai berenang, ada yang cuma duduk-duduk dan kadang jalan-jalan, ada yang cuma stay di ujung pantai dan aja juga yang cuma leyeh-leyeh di warung, nah yang leyeh-leyeh itulah yang bisa dimanfaatkan jadi poto keliling hahaha. Spartan malah lebih edan, mereka lari-lari di beratnya pasir pantai sambil melompat-lompat, ya gue ikutan dong biar seru. Dannnn akhirnyaaa kitaaa semuaaa pusing-pusing. -_______-. Yaiyalah hujan-hujannan main di pantai sambil lari-lari dan loncat-loncat gimana gak pusing. Gue juga berenang ditonjok sama ombak mulu, jadilah gue juga pusing.
Akhirnya Spartan cuma mainan pasir doang pas pusing sudah semakin menjadi. Pada endingnya kita semua cuma duduk termenung sambil menahan pusing di warung, takut gak kuat pulang kalo harus diterusin mainnya -_-. Cuma cewe-cewe yang masih kuat karena mereka cuma gitu-gitu doang di pantai.
Mainan pasir (dan sebilah bambu) |
Istirahat karena pusing |
Yang lain pada ikutan istirahat |
Take a picture togetheeer |
Kecelakaan truck |
pantai yang sangat indah sekali..
BalasHapus